Perdana Ikut Pawai Pembangunan, Baznas Disupport Penuh Bupati Batang Hari, Mhd Fadhil Arief
19/08/2025 | Penulis: Mohd Haramen
Foto bersama Bupati Batang Hari Mhd Fadhil Arief dan pimpinan Baznas Batang Hari
MUARA BULIAN, kabbatanghari.baznas.go.id - Kegiatan pawai pembangunan dalam rangka HUT RI ke - 80 di Kabupaten Batang Hari menjadi momen yang cukup istimewa bagi Baznas Batang Hari. Pasalnya, kali ini perdana Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Batang Hari ikut dalam pawai mobil hias. Pawai mobil hias ini banyak menyedot perhatian dari masyarakat.
Bahkan, Bupati Batang Hari, Mhd Fadhil Arief sendiri langsung turun dari panggung kehormatan mendekati mobil hias Baznas. Sontak, bupati yang merupakan tokoh NU ini, memasukkan sejumlah uang infak ke dalam kotak yang disodorkan amilin dari Baznas. Melihat Bupati mendekati mobil tersebut, tak mau kehilangan momen, Ketua Baznas Batang Hari, H Muslim, M.Sy dan Waka III, Iskandar M.E, juga menyambut bupati dan mengabadikan momen tersebut dalam kegiatan foto bersama. Dengan senyum sumbringah, Ketua Baznas berucapkan, "Terima kasih pak,'' sambil menjabat tangan bupati yang mengusung visi Super Tangguh itu.
H Muslim yang juga pensiunan Kasubag TU Kemenag Batang Hari itu berharap tahun depan akan mengikuti kegiatan pada peringatan HUT RI ini akan lebih banyak lagi.
''Tahun depan Insyaallah kita akan ikut semua kegiatan,'' tuturnya. (***)
Berita Lainnya
Baznas Batang Hari: Dari Daerah Menuju Pengakuan Nasional
Di Tengah Luka Kebakaran, Ponpes Zulhijjah Terima Sentuhan BAZNAS Batang Hari
Sebulan Banjir Sumatera : Korban Wafat Tembus 1.137 Jiwa, 457 Ribu Orang Mengungsi, Yuk Kita Bantu Mereka Bangkit
Hindari Buruk Sangka, Raih Kedamaian dan Kepercayaan
Enam Kunci Rumah Layak Huni Diserahkan, Bupati Muhammad Fadhil Arif Ajak Masyarakat Mampu Berzakat ke Baznas Batang Hari
Ibu Saidah Sakwan Hadiri Rakorda BAZNAS Provinsi Jambi, Tekankan Penguatan Infrastruktur dan Digitalisasi

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
